Rabu, 26 Oktober 2011

Manfaat Brokoli Bagi Kesehatan

Tahukah anda manfaat brokoli bagi kesehatan tubuh kita ??????
Brokoli atau disebut juga
" Brassica Oleracea" adalah bunga dari tanaman sejenis kubis-kubisan. Yang kemudian menjadi sayuran dan apabila dikonbsumsi sangat kaya manfaat. Brokoli terdiri dari kuntum-kuntum bunga yang mengerombol. Kerabat dekat kembang kol ini, kaya akan provitamin A, asam folat, dan juga vitamin C.

Brokoli juga banyak mengandung mineral seperti, Kalsium, Potasium, Kalium, Besi, dan Selenium. Sulfur dalam bentuk glukosinulat, senyawa antidot, monoterpene, dan genestein. Flnovonoid dan serat juga memperkaya kandungan nutrisi brokoli. Kandungan vitamin C pada brokoli jumlahnya lebih banyak daripada jeruk.

Begitu banyaknya zat yang terkandung dalam brokoli sehingga kaya manfaat brokoli bagi kesehatan tubuh. Brokoli ampuh mencegah kanker payudara, kanker kolon, dan kanker prostat. Brokoli juga efektip mencegah serangan jantung dan stroke.

Disamping itu brokoli menyimpan nutrisi lain, yang tak kalah pentingnya bagi kesehatan tubuh. Yakni sebagai anti oksidan. Brokoli kaya akan serat yang bermanfaat untuk mencegah konstipasi atau lebih dikenal dengan sembelitdan berbagai ganggun pencernaan lainnya.

Cara mengkonsumsi brokolipun relatif mudah. Brokoli bisa dinikmati mentah, dibuat sayur yang lezat untuk dihidangkan tentunya. Misalnya ditumis, dijadikan campuran sup, dibuat cah atau sekedar direbus sebagai lalapan.
Banyak bukan manfaat brokoli bagi kesehatan tubuh kita!
Yuk, konsumsi brokoli agar tubuh tetap sehat.

Bagi anda yang belum bisa atau belum tahu cara mengolah brokoli atau anda bosan dengan menu brokoli anda yang resep hanya itu-itu saja, saya akan berbagi menu dengan anda dalam resep " Cah Brokoli Saus Tiram "
Lezat lho!!!! dan pastinya penyajiannya mudah dan gak memakan waktu lama. Cobain yuk !!!!

0 komentar:

Posting Komentar

Blog ini DOFOLLOW. Tuliskan comentar Anda, Anda akan mendapatkan blaclink secara otomatis.